Toilet Adolf Hitler yang Dijarah Prajurit AS Dilelang
- Ada dua toilet Hitler yang dijarah.
- Satu toilet dijarah dari kapal pesiar, sempat dilelang tapi tak laku.
- Toilet kedua dijarah dari kediaman pribadi Hitler, dan diharapkan laku.
JERNIH — Sebuah toilet yang dijarah dari kamar pribadi Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman, oleh seorang tentara AS sedang dilelang.
Dalam lot deskripsi disebutkan memorabilia aneh itu dijarah seorang tentara bernama Ragnvald C Borch dari kediaman Bergholf di Berchtesgaden, Jerman.
Borch adalah tentara penghuubung Lapis Baja ke-2 Prancis. Ia salah satu tentara sekutu pertama yang mencapai kediaman Hitler pada awal Mei 1945.
Saat Borch memasuki kediaman pribadi Hitler, sang fuhrer telah mati. Kediaman Hitler juga rusak parah akibat pemboman dan pembakaran oleh tentara Nazi yang bergerak mundur.
Borch tidak hanya menjarah toilet, tapi juga beberapa lukisan cat minyak, dan rompi lapis baja peninggalan Perang Dunia I.
Michael, putra Borch, mengatakan ayahnya sempat ditanya seorang polisi militer mengapa membawa toilet sebagai piala terakhir. “Ayah saya menjawab, menurut Anda di mana Hitler meletakan pantatnya?,” kata Michael.
Semua hasil jarahan itu disita polisi militer, tapi dikirim kembali ke istri Borch dan dipajang di ruang bawah tanah di rumahnya di New Jersey.
Media lokal menulis tentang itu. Ini dibuktikan oleh kliping koran beberapa surat kabar lokal. Ada pula foto memorabilia masa perang Borch.
Kalah Populer
Borch tidak hanya menjarah toilet Hitler dari kediamannya, tapi juga menjarah barang yang sama dari kapal aviso Grille. Namun barang kedua ini tidak populer dan dibuang.
Terakhir, toilet dari kapal itu terlihat di pompa bensin New Jersey. Setelah itu tidak ada yang tahu ke mana lagi toilet itu.
“Toilet dari kediaman pribadi Hitler lebih bernilai, karena dekat dengan tahta sang pemimpin,” kata Balai Lelang Alexander.
Balai Lelang Alexander sempat berusaha menjual toilet dari kapal Grille, tapi tak berhasil. Kini, toilet dari kediaman Hitler ditawarkan mulai dengan harga 5.000 dolar AS, atau Rp 70 juta.