Bappebti Kembali Blokir 115 Domain Pialang Berjangka, Ini Daftarnya!
JERNIH – Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan telah memblokir lebih dari 1.000 domain situs entitas yang tidak memiliki izin usaha sebagai pialang berjangka.
“Meskipun banyak pihak yang menawarkan kontrak berjangka dan mengaku memiliki legalitas dari regulator luar negeri, tetapi setiap pihak yang berkedudukan hukum di Indonesia dan/atau di luar negeri yang belum memperoleh izin usaha dari Bappebti dilarang melakukan kegiatan usaha perdagangan berjangka,” ujar Sidharta Utama, Kepala Bappebti, dalam keterangan resminya, Senin (16/11/2020).
Ia memaparkan, pada Oktober 2020 Bappebti telah memblokir sebanyak 115 domain situs entitas pialang berjangka yang tidak berizin, Dengan demikian, hingga Oktober 2020 Bappebti telah memblokir sebanyak 1.029 domain entitas tak berizin. Pemblokiran ini bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika serta perusahaan tempat pendaftaran nama domain di Indonesia.
“Pengawasan siber dan pemblokiran ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam melindungi masyarakat dari praktik perdagangan berjangka komoditi (PBK) yang tidak memiliki izin usaha dari Bappebti,” tandasnya.
Langkah ini juga untuk memberikan kepastian hukum terhadap masyarakat dan pelaku usaha di bidang PBK. Sidharta menegaskan, setiap pihak yang akan melakukan kegiatan usaha di bidang PBK wajib mendapatkan perizinan dari Bappebti dan patuh terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
Kepala Biro Peraturan Perundang-undangan dan Penindakan Bappebti, M. Syist menyampaikan bahwa pihaknya akan terus melakukan pembatasan agar situs pialang berjangka yang tidak memiliki izin dari Bappebti tidak dapat diakses di Indonesia.
“Pialang Berjangka ini biasanya menggunakan introducing broker (IB) sebagai perwakilan di Indonesia. Tentu ini melanggar ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia dan berpotensi merugikan masyarakat,” papar Syist.
Menurut Syist, saat ini semakin marak situs yang menggunakan nama mirip dengan pialang berjangka yang memiliki izin dari Bappebti dan perusahaan investasi yang memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan.
Situs bodong ini dibuat untuk menarik minat masyarakat dan menawarkan paket-paket investasi dalam jangka waktu tertentu, seperti menjanjikan keuntungan tetap (fix income) di luar batas kewajaran.
“Masyarakat diharapkan agar tidak mudah tergiur, lalu melakukan transfer sejumlah uang ke rekening oknum yang tidak bertanggung jawab. Dapat dipastikan setelah melakukan transfer, oknum tersebut tidak dapat dihubungi dan uang yang disetorkan akan dibawa kabur,” jelas Syist.
Syist juga mengimbau agar masyarakat yang akan berinvestasi di bidang perdagangan berjangka dapat mempelajari terlebih dahulu tentang latar belakang perusahaan, tata cara transaksi dan penyelesaian perselisihan, serta kontrak berjangka komoditi yang ditawarkan.
Masyarakat juga diharapkan dapat mempelajari tentang Wakil Pialang Berjangka yang mendapat izin dari Bappebti, dokumen perjanjian dan resiko yang dihadapi, serta tidak mudah tergiur keuntungan yang besar dalam waktu singkat dan diluar batas kewajaran. Sebelum memutuskan untuk berinvestasi, masyarakat juga dapat melihat https://www.bappebti.go.id.
Berikut daftar domain yang melakukan kegiatan PBK ilegal tanpa izin usaha Bappebti.
1. Duplikasi PT Monex Investindo Futures (https://solusisukses.online)
2. Duplikasi PT Pialang Jepang Berjangka (http://pialangjepangberjangka.com)
3. Copytrading (https://copytrading.web.id)
4. Titip Dana Sukses (https://titipdanasukses.co.id)
5. Duplikasi PT Pialang Jepang Berjangka (https://www.investasi-pjb.com)
6. Duplikasi PT Kontakperkasa Futures (https://www.investasiperkasafutures.com)
7. Duplikasi PT Kontakperkasa Futures (https://kontakperkasa.online)
8. Recovery Dana Online (https://recoverydanaonline.com)
9. Duplikasi PT Sentratama Investor Berjangka (https://investor-sib.id)
10. Duplikasi PT Indosukses Futures (https://investasifutures.com)
11. Duplikasi PT Bestprofit Futures (https://www.bestprofitf.com)
12. Duplikasi PT Eternity Futures (https://www.eternity-forex.com)
13. Duplikasi PT Premier Equity Futures (https://premier-futures.com)
14. Investree Forex (https://www.investreeforex.com/)
15. Akademi Forex Asia (https://www.akademiforexasia.com/)
16. Mutiara Berjangka (https://www.mutiaraberjangka.com/)
17. Instaforex (https://familyinstafx.id/)
18. Sekolah forex (https://sekolahforex.web.id)
19. Recovery dana sukses (https://www.recovery-dana-sukses.com/)
20. Recovery Dana Sukses (https://www.r-ecoverydanasukses.com/)
21. Flazz Changer (http://www.flazzchanger.com/)
22. Duplikasi PT Interpan Pasifik Futures (www.interpan-pasifik.online)
23. Duplikasi PT Sentratama Investor Berjangka (www.investor-sib.com)
24 Duplikasi PT Garuda Berjangka (http://garudaberjangkainvestasi.blogspot.com)
25. Duplikasi PT Central Capital Futures (http://cst-centralcapital.blogspot.com)
26. Duplikasi PT Victory International Futures (http://victoryinternationalfuturess.blogspot.com/)
27 Duplikasi Lippo http://www.my-lippotrading.com)
28. Instaforex (http://investasiintaforextbk.blogspot.com)
29. Legalitas Palsu (https://recoverysuksesonlinejoin.blogspot.com/)
30. Legalitas Palsu (https://investasijudionline444777.blogspot.com/)
31. Legalitas Palsu (https://recovery-sukses-com.blogspot.com/)
32. Legalitas Palsu (https://joinrecoverysukses-id.blogspot.com/)
33. Legalitas Palsu (https://recovery-dana-sukses.business.site/)
34. Legalitas Palsu (https://recoverysukses77.blogspot.com/)
35. Octa FX (https://www.idnoctafx.org/)
36. FX (https://www.octafxtrade.net/)
37. Octa FX (https://www.octajakarta.com/)
38. Octa FX (https://octafxidn.info)
39. Octa FX (http://octajava.asia)
40. Octa FX (https://id.octamarkets.net)
41. Octa FX (https://octafx.click/)
42. FBS (https://idn-fxfbs.com)
43. XM Broker (https://www.xmbroker-fx.com)
44. IQ Option (https://iqoptions.online)
45. LiteForex (https://indo-liteforex.com/)
46. Forex Indonesia (https://forexindonesia.org/)
47. JustForex (https://justforex.biz)
48. Binomo (https://indo-binomo.com/)
49. Hot Forex (https://www.hfbroker.online)
50. Hot Forex (https://www.hfeu.com/)
51. Salma Market (https://www.salmamarket.trade
52. Instaforex (https://instaforex.ifx.one/)
53. Instaforex (http://ibbatam.insta-affiliate.com/)
54 Instaforex (https://www.indoinstafx.us/)
55. Instaforex (https://www.ifxmaster.com/)
56. Instaforex (http://palembangibinstaforex.blogspot.com)
57. Top Broker Forex (https://www.topbrokerforex.com)
58. Exness (https://www.exness.direct)
59. Olymp Trade (https://official.olymp-land.com)
60. Boss Valas (https://www.bossvalas.com/)
61. Tigerwit (https://tigerwitindonesia.com/)
62. Tigerwit (https://global.tigerwitex.com/)
63. Tigerwit (https://trading.tigerwitex.com/)
64. FirewoodFX (http://fwfxid.net/)
65. FirewoodFX (http://firewoodfxindonesia.net/)
66. FirewoodFX (https://www.firewoodfxjakarta.com/)
67. FirewoodFX (http://brokerfirewoodfx.com/)
68. FirewoodFX (http://firewoodfx.net/)
69. Central Changer (https://centralchanger.com/)
70. KVB Prime (https://kvbprime.com/)
71. Klikcopy (https://klikcopy.com/)
72. Aximtrade (https://www.aximtrade.com/)
73. Nord Fx (https://accountnordfx.com/)
74. Windsor Brokers (https://windsorbrokers.id/)
75. IFS Market (https://ifsmarkets.vc/)
76. CDG Global (https://www.cdgglobalfx.com/)
77. 101 Investing (https://lp-101investing.com/)
78. Finmarket (https://finmarket.com/)
79. Aussietrust (https://aussietrust.com/)
80. Fundiza (https://fundiza.com/)
81. LBLV (https://lblv.com/)
82. Roinvesting (https://lp-roinvesting.com/)
83. 2Invest (https://lp-2invest.com/)
84. Commercewealth (https://commercewealth.com/)
85. Profitix (https://profitix.com/)
86. Nixse (https://nixse.com/)
87. Traders Home (https://tradershome.com/)
88. Vlom (https://vlom.com/)
89. Uptos (https://uptos.com/)
90. Forex CT (https://www.forexct.com/)
91. Kiexo (https://kiexo.com/)
92. Kiplar (https://kiplar.com/)
93. FX Trading (https://fxtrading.com/)
94. FX Giants (https://www.fxgiants.com/)
95. FXGM (https://www.fxgm.com/)
96. Equiti (https://www.equiti.com/)
97. FX Pro (https://direct.fxpro.com.cy/)
98. ATC Brokers (https://atcbrokers.com/)
99. Crux24 (https://crux24.com/)
100. Royalstox (https://royalstox.com/)
101. Coinepro (https://coinepro.com/)
102. Cryptechs (https://cryptechs.io/)
103. Goldman Banc (https://goldmanbanc.com/)
104. RoyalGTX (https://royalgtx.com/)
105. FX Cryptoclub (https://fxcryptoclub.cc/)
106. Northstate (https://northstate.io/)
107. Lcoinmarket (https://lcoinmarket.com/)
108. Audemart (https://audemart.com/)
109. Wallarmax (http://wallarmax.com/)
110. Graham Alpha (https://grahamalpha.com/)
111. Top Investus (http://topinvestus.com/)
112. Blackstone 500 (https://blackstone500.com/)
113. MRG Premiere (https://www.maxrichid.com/)
114. MRG Premiere (https://mrgpremierefutures.net/)
115. MRG Premiere (https://mrgtradernetwork.com/)