Menhan Kerahkan Pesawat TNI Jemput Alat Kesehatan Dari Cina
JAKARTA-Untuk mempercepat ketersediaan alat-alat kesehatan yang digunakan untuk menangani penyebaran Covid-19, pemerintah memutuskan akan menjemput sendiri alat-alat kesehatan tersebut dari Shanghai, Cina.
Juru bicara Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, menyampaikan bahwa Prabowo telah meminta Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto untuk mengirim pesawat TNI ke Cina dan menjemput alat-alat kesehatan. Tindakan tersebut sebagai bentuk dukungan TNI terhadap penanganan Covid-19 di Indonesia.
“Menhan Prabowo Subianto meminta penggunaan pesawat TNI untuk mengambil alat-alat kesehatan dari Shanghai untuk mempermudah proses birokrasi G to G yang cepat dibandingkan dengan penggunaan fasilitas lainnya dan bisa membantu Tim Gugus Tugas COVID-19 seperti yang diperintahkan Presiden RI Joko Widodo,” kata Dahnil kepada wartawan, Kamis (19/3/2020).
Baca juga: Pemda Wajib Ajukan Usulan ke Gugus Tugas Corona Untuk Lockdown Wilayahnya
Prabowo menyurati Pangliman TNI yang dituangkan dalam Surat Menteri Pertahanan bernomor B/667/M/III/2020.
“Mohon Panglima TNI dapat memberikan dukungan pesawat terbang dalam rangka pengambilan alat kesehatan yang berada di Shanghai, Republik Rakyat Tiongkok,” bunyi surat tersebut.
Menurut Dahnil permintaan Prabowo kepadaPanglima TNI dilakukan pada hari Rabu (18/3/2020). Dengan demikian dalam waktu satu hari atau paling lambat dua hari lagi alat kesehatan tersebut sudah sampai di Indonesia. “Segera satu-dua hari ini,” kata Dahnil.
Baca juga: Situs corona.jakarta.go.id Sajikan Sebaran Covid-19 di DKI Jakarta
Adapun alat-alat kesehatan yang hendak diangkut dari Shanghai berupa alat-alat yang biasa disebut dengan alat perlindungan diri (APD) yang digunakan para tenaga medis saat menghadapi pasien Covid-19.
“Alat-alat kesehatan yang diambil di Shanghai, RRT, berupa disposable masks, n95 masks, protective clothing, googles, gloves, shoe covers, infrared thermometer, dan surgical caps,”kata Dahnil.
Baca juga: Jakarta Cegah Penularan Covid-19, Tempat Hiburan Ditutup Selama Dua Pekan
” Alat-alat tersebut akan digunakan oleh Tim Medis Kementerian Pertahanan dan TNI serta membantu Gugus Tugas COVID-19 dan para dokter yang sudah berjuang di lapangan dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Coronavirus Disease 2019 (COVID-19),”.
Sebagaimana diketahui sampai saat ini ada 309 orang yang positif terjangkit virus corona di Indonesia. Sebanyak 25 orang meninggal dan 11 sembuh dari virus tersebut.
Adapun rincian kasus positif Covid-19 sebagai berikut; di DKI Jakarta (210), Banten (27), Jawa Barat (26), Jawa Tengah (12), Jawa Timur (9), DI Yogyakarta (5), Riau (3), Kalimantan Timur (3), Sulawesi Tenggara (3), Kepulauan Riau (3), Kalimantan Barat (2), Riau (2), Sumatera Utara (2), Sulawesi Selatan (2), Bali (1), dan Lampung (1).
(tvl)