Crispy

Kucing Liar Taiwan Teler Massal dan Bergelimpangan di Jalanan

  • Kucing-kucing itu memakan catnip, tanaman pengusir nyamuk tapi disukai kucing.
  • Butuh dua jam bagi kucing untuk teler setelah makan catnip. Menariknya, mereka hanya teler 10 menit.

JERNIH — Ratusan kucing liar di Taipei, ibu kota Taiwan, mabuk massal dan tergeletak di jalan-jalan di salah sudut kota.

TaiwanNews melaporkan gambar-gambar kucing teler yang diposting di akun Twitter seperti adegan pembantaian. NOWnews melaporkan itu bukan pembantaian, atau kucing bunuh diri massal, tapi si empus mabuk.

Penyebabnya cukup menarik. Seorang warga Taipei, yang sedang menangani wabah nyamuk musiman, menanam banyak Nepeta cataria, sejenis tanaman kucingan, berdaun.

Tanaman ini juga dikenal dengan nama catnip atau catmint, yang mengeluarkan minyak esensial disebut nepetalactone.

Penelitian membuktikan tanaman mampu mengusir nyamuk, tetapi menarik kucing untuk datang. Biasanya, kucing memakan catnip, yang memicu reseptor ‘happy’ di otak.

Kucing menjadi hiperaktif dan agresif, atau hanya bermain-main dan sangat terzonasi. Berikutnya kucing-kucing akan teler sekitar sepuluh menit atau lebih.

Butuh sekitar dua jam bagi kucing-kucing itu sampai teler setelah mengkonsumsi catnip, dan menghirup minyak enseial tanaman itu.

Gambar di akun Twitter @Pakaguchi itu sempat menimbulkan reaksi keras Netizen. “Saya pikir itu pembunuhan massal kucing,” kata seorang Netizen.

Ada lagi yang menulis; “Kucing kecanduan narkoba. Hubungi aparat keamanan.”

Back to top button