Satu-satunya Kerangka Gorgosaurus Berusia 76 Juta Tahun Dilelang
- Gorgasaurus berjalan di muka bumi 10 juta tahun sebelum Tyranosaurus rex muncul.
- Spesimen yang ditawarkan relatif lengkap, dengan semua tulang tengkorak masih utuh.
JERNIH — Gorgosaurus, satu-satunya kerangka dinosaurus berusia 76 juta tahun, akan dilelang dilelang di New York City.
Balai Lelang Sotheby, Selasa 5 Juli, mengumumkan satu-satunya spesimen dari jenisnya itu menjulang setinggi 10 kaki atau 3.048 meter dan panjang 22 kaki atau 6,7 meter.
Kerangka ditemukan di Formasi Sungai Judith, dekat Havre, Montana, AS, tahun 2018 dan tercatat sebagai penemuan luar biasa.
Sotheby memperkirakan fosil itu akan terjual antara 5 juta sampai 8 juta dolar AS, atau Rp 75 miliar sampai Rp 120,1 miliar.
“Gorgasaurus belum pernah ditawarkan di balai lelang, dan semua kerangka lain yang diketahui menjadi koleksi museum,” kata Cassandra Hatton, kepala sains dan populer global Sotheby.
Gorgosaurus, atau kadal ganas, adalah karnivora di puncak rantai makanan yang menjelajah wilayah AS dan Kanada selama periode Kapur akhir, sekitar 10 juta tahun sebelum Tyranosaurus rex, kerabatnya, merajalela.
Ciri khas Gorgosaurus adalah kepala yang besar, lusinan gigi melengkung, bergerigi, tungkai depan berjari dua kecil. Laki-laki dewasa Gorgosaurus memiliki berat dua ton.
“Spesimen ini merupakan individu dewasa yang sangat besar pada saat kematiannya” demikian penjelasan Sotheby’s. “Tengkorak Gorgosaurus terpelihara, termasuk rahang atas kiri dan tulang tengkorak lainnya. Yang terpenting spesimen ini mengandung tiga tulang tuama yang menciptakan orbit, ciri yang membedakan Gorgosaurus dengan T-rex.”
Gorgosasurus akan tampil di depan umum kali pertama pada 21 Juli di galeri Sotheby’s di New York. Lelang sejarah alam ini akan terfokus ke kerangka pada 28 Juli.