Veritas

Nur Alam Turun Gunung, Ratusan Ribu Masyarakat Dukung Tina untuk Jadi Gubernur Sultra

  • Banyak yang melihat Tina Nur Alam tidak hanya mampu melanjutkan legacy Nur Alam, tapi juga berinovasi untuk kemajuan Sultra.
  • Tina Nur Alam akan mencatat sejarah sebagai gubernur perempuan pertama tak hanya di Sultra tapi juga Sulawesi.

JERNIH — Sulawesi Tenggara (Sultra) menyaksikan momentum bersejarah ketika mantan Gubernur Nur Alam turun gunung untuk mendukung sang istri, Tina Nur Alam, yang tengah dalam kontestasi di ajang Pilgub 2024.

Dalam rangkaian silaturahmi ‘Pamitan yang Tertunda’ ke berbagai pelosok Sultra, Nur Alam meraih dukungan masyarakat di berbagai wilayah yang disinggahinya. Hal itu tidak hanya menunjukkan kepercayaan publik terhadap komitmen keluarga Nur Alam bagi Sultra, melainkan pula memperkuat harapan masyarakat akan masa depan yang lebih baik di bawah kepemimpinan Tina.

Dalam waktu singkat, dukungan untuk Tina mengalir deras dari berbagai penjuru Sultra. Nur Alam dan Tina, yang menghadiri berbagai acara penting di berbagai wilayah, seperti Kota Kendari, Bombana, Kolaka, Konawe, Muna, Baubau, Wakatobi, hingga warga Kabupaten Buton Utara, menyaksikan antusiasme masyarakat yang luar biasa.

Dalam salah satu acara di Buton Utara, ribuan warga berkumpul di lapangan Eks MTQ untuk mendukung Tina. “Kami selalu percaya pada kepemimpinan Pak Nur Alam, dan kini kami berharap Ibu Tina dapat melanjutkan dan memperbaiki kebijakan yang sudah ada,” kata Rahmad, salah seorang warga setempat.

Pemimpin Asli Bervisi Kesejahteraan

Sebagai calon gubernur Sultra, Tina Nur Alam memiliki keunikan dibanding yang lain. Lahir dan besar di Sulawesi Tenggara, Tina memahami secara mendalam kebutuhan dan aspirasi masyarakat setempat. Pengalamannya mendampingi Nur Alam selama dua periode kepemimpinan telah memberikan wawasan yang berharga tentang tantangan dan peluang yang ada di Sultra.

“Saya tidak akan memulai dari nol. Sultra memiliki modal besar dari kepemimpinan sebelumnya dan saya ingin membawanya ke arah yang lebih baik dengan program “Bahteramas Berlayar Kembali,” ujar Tina dalam satu kesempatan.

Program Bahteramas Berlayar Kembali yang digagas Tina adalah kelanjutan dari program Bahteramas yang sukses dijalankan Nur Alam. Program ini berfokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan ekonomi lokal. Tina juga berkomitmen untuk menjadikan Sultra sebagai pusat ekonomi maritim di Indonesia Timur, sebuah visi yang diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara merata.

Cagub Perempuan Pertama Sulawesi

Jika terpilih, Tina Nur Alam akan mencatat sejarah sebagai gubernur perempuan pertama tak hanya di Sultra tapi juga Sulawesi. Langkah ini tidak hanya mencerminkan kemajuan dalam kesetaraan gender, tetapi juga menunjukkan bahwa kepemimpinan perempuan dapat memberikan perspektif baru dalam memajukan daerah.

“Ini adalah saat yang bersejarah, tidak hanya bagi saya, tetapi juga bagi seluruh perempuan di Sultra. Saya bertekad untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” ujar Tina.

Dukungan untuk Tina tidak hanya datang dari masyarakat umum, tetapi juga dari berbagai tokoh dan pemimpin lokal. Banyak yang melihat Tina sebagai sosok yang mampu melanjutkan legacy Nur Alam, sekaligus membawa inovasi baru yang dibutuhkan Sultra untuk menghadapi tantangan di masa depan.

Dukungan yang kian meluas ini menunjukkan bahwa masyarakat Sultra memiliki harapan besar terhadap Tina Nur Alam untuk membawa Sultra ke era baru yang lebih sejahtera dan berkeadilan. [ ]

Back to top button