Crispy

Klub Sepak Bola Transgender Pertama di Dunia Resmi Berlaga di Liga Spanyol

  • Fenix FC adalah tim yang didirikan transgender pria, atau perempuan yang ubah kelamin jadi laki-laki.
  • Mereka tidak diterima di tim putri tapi takut dikasarin jika bermain di tim putri. Ya, bikin klub sendiri dah.

JERNIH — Fenix FC, tim sepak bola transgender pria pertama di dunia, mulai bermain di Divisi Kelima Liga Spanyol wilayah Catalonia.

Pada pertaningan pertamanya 21 September lalu, Fenix FC kalah 19-0. Namun kantor berita Reuters tidak menyebut siapa lawan yang menggundli tim transgener pria ini.

Fenix FC berlaga di Sant Feliu de Llobregat, pinggiran Barcelona. Fenix berasal dari nama Phoenix, nama burung dalam mitologi Yunani.

Hugo Martinez, pendiri Fenix FC, mengatakan pihaknya memutuskan membentuk skaud transgender setelah diminta meninggalkan tim putri saat mulai bertransisi menjadi pria melalui terapi hormon.

Luke Ibanez, kapten tim, mengatakan bergabung dengan Fenix FC karena tekut tidak diterima tim putri dan mengalami kekersan di tim putra.

“Fenix adalah tim laki-laki trans yang sepenuhnya dibentuk anak laki-laki trans,” kata Ibanez. “Lebih dari itu, kami adalah keluarga. Klub ini adalah ruang aman tempat trans laki-laki bebas dan mengekspresikan diri sesuai keinginan dan perasaan sebenarnya.”

Akhir 2022, Spanyol mengesahkan undang-undang yang memungkinkan warga mengubah jenis kelamin tanpa perlu evaluasi psikologis atau medis.

Federasi Sepak Bola Katalan mengatakan liga putra dalam dua musim terakhir adalah campuran klub-klub dengan identitas kelamin apa saja. Ada pemain pria tulen ikut serta, ada pula yang berkompetisi tanpa nama dan identitas kelamin resmi.

Back to top button