Crispy

London Kini Punya Jalan Bernama Freddy Mercury Close

London — Freddy Mercury, vokalis legendaris grup rock Queen, menjadi nama jalan di pinggiran kota London.

Jalan Freddy Mercury Close terletak di Feltham, sebelah barat London, tempat keluarga sang vokalis hebat menetap setelah pindah dari Zanzibar.

Namun Farrokh Bulsara, nama lahir Freddy Mercury, tidak besar di jalan itu. Keluarga Bulsara tinggal 22 Gladstone Avenue, tidak jauh dari jalan itu.

Kini, tempat itu diberi plak biru bundar untuk memperingati tempat-tempat yang memiliki koneksi historis.

Lingkungan yang tak jauh dari Bandara Heathrow ini juga rumah bagi komunitas Zoroaster — kepercayaan yang dianut Keluarga Bulsara.

Sebelum membentuk grup rock Queen tahun 1970, Freddy Mercury adalah pekerja bongkar-muat bagasi di Bandara Heathrow.

Ada acara sederhana untuk peresmian Freddy Mercury Close. Acara dihadir Kashmira Cooke, saudara perempuan sang vokalis.

Freddy Mercury meninggal tahun 1991, tapi seluruh lagu yang dinyanyikan abadi, dinikmati generasi kini dan esok. Fans Queen ada di seluruh dunia.

Mereka yang mendarat di Heathrow untuk berwisata ke Inggris kini dapat singgahs sejenah di Feltham, melintas di Freddy Mercury Close.

Dari sini, fans bisa menuju pusat kota London untuk mampir di Hard Rock Hotel, melihat piano Kirkwood yang digunakan Freddy Mercury mengasah kemampuan bermusiknya.

Rumah terakhir Freddy Mercuri adalah Garden Lodge, rumah besar berdinding tinggi di lingkungan mewah Kensington. Sebelum meninggal, Freddy menulis surat wasiat yang memberikan rumah itu kepada Mary Austin — mantan pacarnya.

Back to top button