POTPOURRI

Hati-Hati Ada Aplikasi MyPertamina Palsu yang Dapat Kuras Data

Aplikasi MyPertamina yang RESMI hanya bisa kamu download dan install dari GOOGLE PLAY STORE dan APP STORE.

JERNIH-Masyarakat diminta waspada akan adanya aplikasi MyPertamina palsu. Hal tersebut disampaikan dalam akun Instagram resmi MyPertamina, yang menyebut saat ini ditemukan di media sosial beredar aplikasi tidak resmi MyPertamina.

“Sob, ada hal penting yang harus kamu ketahui nih, kalau saat ini beredar aplikasi tidak resmi MyPertamina,” tulis akun resmi @mypertamina.

Keberadaan akun palsu MyPertamina muncul seiring dengan rencana pemerintah membatasi pembelian Pertalite menggunakan aplikasi MyPertamina.

Dalam Instagram resmi MyPertamina diingatkan bahwa aplikasi palsu tersebut “akan mengarahkan Anda ke situs https://apkboat.com/en/my-pertamina-app. Jika Anda diarahkan ke tautan ini, segera tutup peramban Anda dan jangan mengunduh atau memasukkan data pribadi karena dapat disalahgunakan”.

baca juga: Ingat Ya, Pendaftaran MyPertamina hanya untuk Roda Empat

Ciri aplikasi MyPertamina yang asli atau resmi adalah aplikasi tersebut dapat diunduh melalui PlayStore atau App Store.

“Aplikasi MyPertamina yang RESMI hanya bisa kamu download dan install dari GOOGLE PLAY STORE dan APP STORE. Selain dari itu, dapat dipastikan kalau itu aplikasi TIDAK RESMI ya. Jangan sampai salah ya sob!” tulis akun resmi MyPertamina.

PT Pertamina menjamin masyarakat tetap bisa membeli Pertalite dan solar subsidi di SPBU pada masa pendaftaran dan transisi, meskipun belum mendaftar di sistem MyPertamina atau belum mendapatkan QR Code melalui email atau notifikasi di website subsiditepat.mypertamina.id.

Namun, Pertamina tetap mendorong masyarakat agar mendaftarkan kendaraan dan identitasnya.

Sementara Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan, pendaftaran uji coba pembelian BBM subsidi jenis Pertalite dan Solar untuk kendaraan roda 4 di 11 daerah terpilih bisa dilakukan tanpa mengunduh aplikasi MyPertamina.    

baca juga: Ini Bocoran BP Migas Kriteria Pembeli Pertalite dan Solar Subsidi

“Sebetulnya pelaksanaannya tidak mewajibkan memiliki aplikasi MyPertamina, tapi harus/wajib daftar di website subsiditepat.mypertamina.id,” kata Irto, beberapa waktu lalu.

Dengan demikian masyarakat tidak diwajibkan mengunduh aplikasi MyPertamina. Sesuai prosedur mereka hanya perlu mendaftar di website subsiditepat.mypertamina.id untuk mendapatkan QR Code.

Nantinya QR code ini yang harus ditunjukkan pada petugas SPBU saat membeli Pertalite dan Solar.

“QR Code juga bisa di-print, jadi tidak wajib juga memakai aplikasi MyPertamina,” kata Irto menambahkan.

Bahlan untuk pembayaran pembelian BBM di SPBU dipastikan masih melayani transaksi dengan mekanisme uang tunai. (tvl)

Back to top button